Pangeran Harry bela ayahnya

id Inggris, Diana, Pangeran Harry

Pangeran Harry bela ayahnya

Pangeran Harry saat bertugas di Afghanistan (vietyo.com)

London (Antara/Reuters) - Pangeran Inggris Harry membela cara ayahnya, Pangeran Charles, menunjukkan kepedulian terhadapnya dan kakaknya saat mereka berduka atas kematian ibu mereka, Putri Diana, menurut isi film dokumenter yang dipratinjau BBC, Rabu.
      
"Diana, 7 Days" menceritakan kejadian setelah kematian Diana 20 tahun lalu. Dia tewas dengan kekasihnya Dodi al-Fayed saat limusin mereka mengalami tabrakan di sebuah terowongan di ibu kota Prancis, Paris, saat melarikan diri dari kejaran paparazi.
       
Anak-anak Diana, Pangeran William dan Harry, yang berusia 15 dan 12 tahun saat ibunda meninggal, berbicara tentang kematian Diana untuk pertama kalinya dalam sebuah film dokumenter yang ditayangkan pada Juli, namun tidak disebutkan peran ayah mereka selama program 90 menit tersebut.
        
"Dia ada di sana untuk kami," ujar Pangeran Harry kepada BBC. "Salah satu hal tersulit yang harus dilakukan orang tua adalah memberi tahu anak-anak Anda bahwa orang tua Anda yang lain telah meninggal," jelasnya.

ANTARA/REUTRES
Devi/T Mutiasari